Thursday, February 11, 2016

10 mimpi yang sering muncul dan maknanya

1. Gigi rontok

Yang gue denger (dan bikin serem) adalah mimpi waktu gigi rontok, soalnya orang-orang sering bilang kalau giginya putus di mimpi, berarti ada anggota keluarga yang hilang. Gue ga tau bener apa nggak, tapi menurut gue, mimpi gigi rontok sebenernya adalah situasi dimana kita kekurangan percaya diri. Logikanya, kalau gigi rontok kan kita jadi takut2 senyum atau takut2 buka mulut, dan merasa kalau muka kita gak semenarik dulu. Jadi, jangan cepat-cepat berasumsi bahwa gigi rontok berarti ada keluarga yang mau pergi dulu ya.

2. Punya anak

Bokap gue bilang kalau mimpi punya anak berarti mau dapet rejeki. Menurut gue sih tergantung konteksnya dulu. Dalam mimpi, anak itu bisa menggambarkan ide brilian yang kita punyai yang bisa mendatangkan perubahan besar dalam hidup kita atau orang lain. Diingat lagi anaknya cakep atau jelek? Terurus atau terlantar? Bahagia atau sakit? Nah situasi anak itu bisa dikait2kan dengan ide kita di dunia sadar.

Poin kedua tentang mimpi anak, gue pernah mimpi punya anak (padahal pacar aja belum punya) dan dalam mimpi itu si anak gue lindungi dan gw rawat sebaiknya. Tapi begitu dewasa malah nyusahin dan menghindari orangtua. Begitu bangun rasanya sedih sekali, seperti kasih tak sampai. Setelah kurenungkan, ternyata mimpi itu sedang membuatku merasakan apa yang orangtuaku sendiri rasakan terhadapku. Akhirnya gw cepet2 minta maaf ke orangtua dan lebih mendekatkan diri pada mereka. Ternyata reaksi mereka positif dan situasi perlahan membaik bagi kita semua.

Poin ketiga, bisa saja anak yang ada di mimpimu itu merepresentasikan rasa cintamu terhadap sesuatu yang berarti dalam hidupmu. Misalnya, kamu mimpi binatang peliharaanmu berubah menjadi bocah yang manis, nah, itu melambangkan betapa dalam rasa cintamu terhadap si hewan peliharaan.

3. Mimpi naik kendaraan

Mobil atau kereta, atau kendaraan apapun, itu melambangkan kehidupan anda. Dalam mobil itu siapa yang mengemudikan? Apakah anda yang mengemudikan mobil itu atau mama papa? Siapa saja yang numpang? Istri anakmu atau istri orang lain? :p
Bentuk mobil itu gimana? Ringsek atau bagus mulus seperti baru beli?

4. Mimpiin Mantan

Bila anda sudah lama putus, ga kontak lagi tapi masih mimpiin orang yang pernah hadir dalam hidup anda secara spesial, bukan berarti anda masih sayang atau dia lagi kangen. Anda harus menyelidiki dulu, mantan macem apa yang anda mimpikan? Mantan tipe monster atau mantan yang manis kayak gulali?
Kemudian coba selidiki masalah apa yang menjadi problematika hubungan kalian pada waktu itu? Sekalipun dalam mimpi si mantan yang katakanlah selingkuh itu dalam mimpi anda sangat setia dan luar biasa mains, tapi bisa jadi mimpi itu sedang memberi warning bahwa problem yang sama dengan saat itu sedang terjadi lagi pada anda sekarang.
so, mimpiin mantan? woles ae !

5. Punya fans maniak

Nggak, maksud mimpi ini adalah mimpi dikejar2. Kadang kita dikejar monster, orang ngamuk, orang gila, gembel horor, atau bahkan sesuatu yang gak jelas. Sebenarnya mimpi ini hanya ingin mendekatkan kita pada sisi lain dari diri sendiri yang selalu kita sangkal. Mungkin ada kenyataan dari hidup kita yang kita tolak, padahal kita harus menerimanya apa adanya. Atau bisa juga karena merasa terancam oleh sesuatu, atau sedang dikejar deadline.

Kalau mimpi ini berulang terus menerus, kemungkinan besar penyebabnya adalah penyangkalan. Yang harus kita lakukan adalah menyadari apa yang kita sangkal, kemudian mengakuinya lalu menerimanya. Atau, dalam mimpi kita berhenti berlari dan memilih untuk menghadapi si pengejar.

6. Buang air

Toilet atau buang air di mimpi bisa jadi karena ada sesuatu uneg2 yang ingin dikeluarin tapi selama ini ditahan. Atau pertanda sebenarnya badan kita sedang kebelet

7 Bioskop

Mimpi nonton di bioskop melambangkan kita sedang berefleksi terhadap garis besar kehidupan kita. Apakah filmnya romance? Action? Atau gak jelas?

8. Rumah

Rumah kita dalam mimpi mungkin berbeda jauh dari rumah di alam sadar. Hal ini disebabkan karena rumah dalam mimpi tersebut menggambarkan kejiwaan kita. Apakah rumah itu bobrok atau bagus? Mansion atau gubuk? Bermimpi sedang membangun rumah anda sendiri adalah pertanda baik karena menggambarkan anda sedang mengembangkan diri. Tapi beda cerita kalau rumahnya dibangun ternyata malah hancur.

9. Bugil

Mimpi telanjang punya hubungan erat dengan malu. Anda merasa malu terhadap situasi yang sedang terjadi di dunia sadar anda pada saat ini. Kalau mimpi telanjang kemudian sembunyi di toilet, mungkin berarti anda merasa malu akan sesuatu tapi butuh untuk mengungkapkannya.

10. Jatuh

Mimpi jatuh menggambarkan situasi yang tidak terkendali, atau rasa takut terhadap kegagalan. Mungkin anda jatuh dalam mimpi karena anda merasa putus asa juga.

No comments:

Post a Comment